Minggu, 01 Oktober 2017

Hijrah Part 2

Katanya saat diri kita merindu
Berarti mereka sudah ada dalam bagian hidup kita
Dan aku rindu pada sahabat-sahabatku
Pengingat antara batas dunia dan akhirat
Pengingat antara batas neraka dan surga

Mereka aku rindukan
Rindu yang membuatku bertambah tabah
Rindu yang membuatku bertambah ikhlas

Rindu semacam ini apa kah namanya?
Ku harap rindu yang diridhoi oleh Allah

Beberapa minggu ini
Ku tak menghabiskan waktu siang sampai sore ku
Untuk membahas kehidupan di 2 dunia

Rasanya agak aneh
Dan faktanya aku rindu pada mereka
Ditambah aku rindu melihat air danau hijau dikampus itu
Aku rindu pepohonannya
Aku rindu jalanannya
Aku rindu masjidnya
Aku rindu cengkrama manusia yang ada disitu
Aku rindu melihat orang berlalu lalang disitu
Aku rindu mengaji bersama mereka

Aku bertanya
Apa kalian adalah wujud dari doa-doaku terdahulu
Jujur, dahulu aku berdoa untuk belajar Agama dan mengaji lebih dalam lagi
Dan Allah mempertemukan kita

Aku bertanya
Kenapa tempat kita berkumpul di masjid itu
Jujur, dahulu aku berdoa untuk belajar di kampus itu
Dan Allah mengabulkan doaku dengan cara yang lebih indah
Masya Allah
 
Tau kah
Dimalam ini, didetik aku menulis ini
Merupakan metamorfosa dari hatiku
Dimalam yang ditemani suara malam
Aku menulis mengenai makna rindu

Rindu yang aku rasa sebuah kesejukan
Rindu yang tak membuatku gundah
Melainkan rindu yang mengisyaratkan sebuah persaudaraan atas cinta Allah
Dan mereka perantara tangan Allah untuk menuntunku ke Surga-Nya
Aamiin


#SPPA